BARRU - kibarbarru.com Pemuda dari Prapatan Community dan Online Shop nampak berbaris di depan kantor polsek tanete rilau dalm rangka prosesi pelepasan relawan menuju masamba Jumat (31/07/2020).
Di pimpin langsung Kapolsek tanete Rilau di dampingi pemerintah kecamatan Akmaluddin S.STP M.Si, Mengarahkan Pemuda yang tergabung dalam komunitas tersebut untuk Berhati hati agar selamat sampai tujuan.
Dalam Sambutannya Bapak Kapolsek Tanete Rilau menyampaikan Support atas jiwa kemanusiaan pemuda Tanete yang ber aliansi dalam misi kemanusiaan, semoga dilancarkan dalam perjalanan dan selamat sampai tujuan.
Selama 4 Hari para pemuda tersebut Mengumpulkan donasi untuk penggalanan Dana dimana peruntukannya untuk membelikan daging ayam dan berhasil mengumpulkan 263 ekor daging ayam untuk di bagikan di pengunsian.
Harapannya Agar para saudara kita yang ada di lokasi pengunsian Bisa menikmati daging dalam suasan lebaran melihat mereka dalam kesedihan, hingga senyum mereka kembali seperti sedia kala.pungkas Alive Store.
Sekedar di ketahui, Semangat kepemudaan tersebut di prakarsai oleh Owner Alive Store dan Prapatan Community yang kali kedua akan ke masamba dengan persiapan daging Ayam untuk membagikan kepada para pengungsi Di masamba di suasana Lebaran dan di dukung langsung oleh pemerintah kelurahan lalolang, Camat Tanete Rilau dan Polsek Tanete Rilau. (*ar)
#relawanpangglanjiwa
Posting Komentar untuk "Pemuda Tanete Rilau Berangkat ke Masamba dan di Lepas langsung Oleh Camat dan Kapolsek"