BARRU - kibarbarru.com Berdasarkan Undang-undang Nomor 29 Tahun 1959, maka hampir semua Kabupaten/Kota Se-Sulsel, lahir bersamaan dan diperingati setiap Bulan Februari. Namun, beberapa kondisi yang menjadi pertimbangan, sehingga kebijakan mengulur waktu peringatan ke Bulan Maret, menjadi Kebijaksanaan Pemerintah.
Mengenai perubahan kepemimpinan di beberapa Daerah serta menunggu dikukuhkannya Kepala Daerah Terpilih dilantik, disinyalir jadi alasan kuat hal ini. Apalagi, Hari Jadi Tahun ini, tidak semeriah Gegap Gempita Perayaan Hari Jadi Barru ke-60, Tahun 2020 lalu.
Pasalnya, Pandemi Covid-19 yang masih memerlukan perhatian untuk tetap menghindari kerumunan maupun mengurangi kegiatan seperti jalan santai, lomba, maupun kegiatan yang mengumpulkan banyak orang termasuk di malam hari.
Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh M.Si, yang menyempatkan untuk mengkonfirmasi langsung ke Plt Gubernur Sulsel, Sudirman, Sulaiman, ST, terkait Undangan menghadiri dan kordinasi jadwal, diterima di Rujab Wagub, Rabu (3/3/2021), kemarin.
"Alhamdulillah, Peringatan Hari Jadi Barru, Insya Allah kita tetapkan jadwalnya di Selasa, 9 Maret, Pekan Depan" sebut Suardi Saleh sembari menegaskan bahwa Pandemi Covid-19 yang masih diantisipasi, sehingga Peringatan akan digelar dengan disiplin protokol kesehatan di Menara Kantor Bupati.
Kedatangan Bupati Barru bersama Sekda Dr. Ir. Abustan M.Si termasuk Ketua Tim Penggerak PKK Barru drg. Hj. Hasnah Syam MARS dan rombongan di kediaman Wagub yang kini Plt. Gubernur Sulsel, sesuai mekanisme protokoler yang telah dikomunikasikan.
"Insyaa Allah, puncak peringatan HUT Barru ke 61 akan dihadiri langsung oleh Beliau (Plt Gubernur, Sudirman Sulaeman) pada tanggal 9 Maret 2021, demikian pula Bapak Kapolda Sulsel juga akan berkesempatan hadir dan diagendakan menyaksikan peletakan batu pertama pembangunan Mapolres Barru," tambah Bupati Suardi Saleh yang memimpin sendiri rombongan ke beberapa Pejabat Sulsel, sebelum memberi arahan di kegiatan pelatihan dasar CPNS Pemda Barru, di Kampus STIA LAN Makassar.
Peringatan Hari Jadi, menjadi hal yang tidak hanya bersifat seremonial, didalamnya, ada pembacaan sejarah daerah, pidato kepala daerah, serta banyak hal yang prestisius maupun penegasan komitmen publik pemerintahan.
Tahun ini, Panitia Hari Jadi, mengambil tema, Percepatan pemulihan ekonomi dan sosial untuk Barru yang lebih maju dan sejahtera. Tema ini, merupakan bagian untuk menyemangati publik untuk terus bersemangat sebab dengan adanya kekompakan dalam menjalankan Protokol Kesehatan 3M serta mendukung Vaksinasi, tanda bahwa Wabah Virus Covid-19, akan punah seiring waktu.
(Humas Barru)
(fid)
Posting Komentar untuk "Insya Allah, Puncak Hari Jadi 9 Maret, Plt. Gubernur dan Kapolda Sulsel, Terkonfirmasi Hadir di Barru"