BARRU - Kibarbarru.com Sebanyak 28 Desa Se - Kabupaten Barru telah menggelar penetapan calon kepala Desa dan Penetapan nomor urut calon kepala Desa Selasa (28/10/2022).
Termasuk Desa Lalabata telah menggelar agenda kegiatan penetapan calon dan nomor urut calon kepala Desa Lalabata di aula langkanae Kantor Desa Lalabata.
Dipandu Panitia Pilkades Tingkat Desa Lalabata, Alamsyah yang mendapatkan nilai tertinggi hasil pembobotan dan ujian tertulis untuk calon kepala Desa Lalabata mendapatkan nomor urut 4 pada gelaran acara tersebut.
Alamsyah optimis mampu berjuang dan melewati pilkades dengan kemenangan " Saya bersama loyalis dan tim akan merapatkan barisan untuk tetap bekerja dan memastikan pilkades tahun 2022 untuk Desa Lalabata yakin kami keluar sebagai yang terbaik.
Lanjut Calon Kepala Desa Lalabata nomor urut empat tersebut melanjutkan insya Allah ketika saya dipercayakan kelak menjadi kepala Desa Lalabata dan lolos sebagai pemenang maka saya akan mengabdikan diri dengan optimal ke warga Desa Lalabata, Melayani, dan merangkul semua tanpa ada lagi sekat diantara kita, karena kita semua merupakan putra Lalabata yang punya Hak yang sama untuk mengabdikan diri kepada Desa Tercinta. Tuturnya (*Ryu)
Redaksi Kibarbarru.com
Penulis Reza
Posting Komentar untuk "Dapatkan Nomor Urut 4, Alamsyah " Kencangkan Barisan Menuju Kemenangan""