Event Mobile Legend Barru Maju Bersama Laskar Muda Tanete Lahirkan 4 Team Juara



BARRU - kibarbarru.com Perhelatan Event Mobile Lagend Laskar Muda Tanete telah berakhir melahirkan 4 team Juara di posko pemenangan Keluarahn Lalolang Kecamatan Tanete Rilau pada Minggu (20/10/2024).


Dari 24 team yang tergabung bertanding lolos 4 team juara pada Final terakhir Event yang bertajuk Kalangan Milenial Tersebut diantaranya Juara 1 barbarace (tanete rilau), juara 2 Mbp (tanete rilau), juara 3 lively( tanete rilau), serta juara 4 Bkp(pujananting).


Hadiah yang di dapatkan dari pemenang tersebut mendapatkan trophy, sertifikat, serta Diamond di tiap aku masing masing peserta pemenang.


Menurut ketua Laskar Muda Tanete Muhammad Awal menuturkan muda mudahan event ini bisa menjadi wadah untuk teman teman yang selama ini merindukan event seperti ini.


Kehadiran Laskar Muda Tanete sebagai wadah untuk menyalurkan minat dan bakat untuk kalangan Milenial terkhusus kalangan Milenial di Tanete Raya yang terdiri dari Kecamatan Tanete Rilau, Tanete Riaja , dan Pujananting.


Event Maju Bersama ini merupakan salah satu terjemahan atas komitmen perhatian pasangan nomor urut 2 Dokter Ulfah - Mudassir, muda mudahan kedepan ketika pasangan yang bertagline Maju Berdama tersebut bisa menjadi pemenang di pemilihan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Barru di 27 November mendatang. Tutupnya(*)

Posting Komentar untuk "Event Mobile Legend Barru Maju Bersama Laskar Muda Tanete Lahirkan 4 Team Juara "